Diduga Mau Melakukan Makar, Sejumlah Aktivis Ditangkap Polisi

SinarRakyat.Com | Serangan fajar jelang aksi bela Islam III, sejumlah aktivis ditangkap polisi. Informasi yang beredar mereka ditangkap disejumlah lokasi  di antaranya Ratna Srumpaet, Sri Bintang Pamungkas, Rachmawati Soekarnoputri, Kivlan Zen, Adityawarman Taha, Jamran, dan Hatta Taliwang.

Terkait perkembangan terkini, Pakar hukum tata negara Yusril Ihza Mahendra mengaku siap untuk membela mereka dalam proses hukum.

"Saya katakan kepada Bu Ratna saya dampingi beliau sebagai lawyer, begitu juga tokoh-tokoh lain yang diambil polisi pagi ini," ujar Yusril melalui akun Twitter @Yusrilihza_Mhd, pada Jumat (2/12/2016).

Menurutnya, para aktivis itu ditangkap dengan tuduhan akan melakukan aksi makar.

"Bu Ratna bilang beliau akan dimintai keterangan karena ada bukti beliau dkk mau melakukan makar," ucapnya. (R)

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Diduga Mau Melakukan Makar, Sejumlah Aktivis Ditangkap Polisi"

Post a Comment